Warga PSHT Rayon Tanjungharjo Semarakkan Pawai Budaya HUT Kemerdekaan RI Ke 78

20230827 033741

Bojonegoro | Lensapewarta.com,- Warga Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Tanjungharjo, Ranting Kapas, Bojonegoro, Semarakkan pawai budaya kemerdekaan HUT RI Ke 78 dengan bertemakan “Satu abad Setia Hati Terate”, Sabtu, (26/8/23).

Dengan berpakaian sakral lengkap, warga PSHT juga membawa replika berbentuk Bola dunia yang diatas nya terhias bunga terate sedang mekar. Selain dari warga PSHT, juga ada dari siswa PSHT yang memakai sabuk jambon membentangkan poster yang bergambar tokoh pendiri PSHT jaman dulu juga membawa bendera merah putih.

Ketua Rayon PSHT Tanjung Harjo Muhammad Budiono mengatakan, makna simbol replika tersebut menggambarkan bahwa PSHT bisa hidup dimana saja dan di usia satu abad, PSHT sudah berkembang sampai manca negara.

“Dalam usia satu abad ini, kami simbol kan dengan bola dunia serta bunga terate yang sedang mekar di atasnya, mengingat ajaran PSHT kini sudah mendunia,” tandas mas Budi panggilan akrabnya.

Selain itu, mas Budi juga menerangkan kalau untuk Siswa dalam giat karnaval tersebut diikutsertakan untuk membawa spanduk dan bendera merah putih. Dikarena siswa harus tahu betul sejarah pendiri PSHT.

Bagi siswa PSHT yang membawa bendera merah putih itu bagian dari memaknai serta menanamkan nasionalisme kebangsaan, sebab pendiri PSHT Ki Hadjar Hardjo Oetomo juga bagian pejuang kemerdekaan.

“Kami tanamkan kepada siswa rasa nasionalisme dan mengenal sang pendiri PSHT, juga saling menjaga adab berbudi pekerti yang luhur tahu benar dan salah serta bertaqwa kepada Tuhan YME,” imbuh nya.

Dalam prosesi karnafal, mulai start hingga sampai garis finish tetap kondusif dan aman. Warga PSHT rayon tanjungharjo pun mendapat apresiasi positif dari kepala desa dan masyarakat Tanjungharjo. PSHT Jaya !!!. (rAs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *