TNI  

Ketua KPU Sambut Dandim/1310 Bitung, Tinjau Pelipatan Kertas Surat Suara

admin
Incollage 20240105 144529190 700x400

Bitung- Transisinews.com. Dandim/1310 Bitung Czi. Hanif Tupen. ST MIP, meninjau tempat dilaksanakannya penyortiran dan pelipatan kertas surat suara untuk pemilu 2024 di Gudang Logistik KPU Kota Bitung Jalan Horizon Kelurahan Madidir Ure Kecamatan Madidir Kota Bitung, Jumat 5 Januari 2023,

Kehadiran Dandim/1310 Bitung disambut langsung ketua KPU Kota bitung Deslie Sumampouw bersama anggotanya Frangky Takasihaeng, Muhajir La Djanudina Serta Yunnoy Servulus Rawung,

Dalam kesempatan tersebut Dandim/1310 bitung menyampaikan untuk menjauhkan rasa saling curiga atas proses pelipatan surat suara “Hari ini kita menyaksikan, mulai dari kemarin, pelaksanaan pelipatan surat suara, kita sama- sama jangan sampai ada saling curiga satu sama lain,” ujar Hanif Tupen

Dari semua unsur yang hadir, telah menyaksikan semua kertas surat suara, artinya kita dapat memastikan bahwa semua berjalan lancar dan yang kita harapkan, namanya kita Masi sebatas manusia siapa tau surat suara ada yang rusak atau mungkin ada pula yang sobek, setelah selesai disortir petugas langsung memasukinya, ucap Hanif

Hanif Menambakan, Ini hanya tahapan awal, nanti tahapan berikutnya juga tetap dipastikan bahwa betul- betul surat suara yang disiapkan itu memenuhi syarat untuk pelaksanaan pemilu nanti,” tutur hanif

Pada akhir wawancara, Dandim Hanif Tupen juga kembali menegaskan tentang netralitas TNI di Kodim 1310/Bitung dalam perhelatan pemilu 2024.

“Kalau netralitas kita ya, itu harga mati! Kita satu komando, namanya netralitas itu tidak bisa ditawar -tawar. Jadi kita mengawal, membantu rekan-rekan penyelenggara KPU, Bawaslu, kita mengawal betul-betul pelaksanaan kegiatan pesta demokrasi ini dapat berjalan dengan baik,” tutup Dandim

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *